Sunday, October 27, 2019

Ikan Baronang Dan Manfaatnya Untuk Kesehatan

Ikan Baronang

Ikan Baronang Merupakan Jenis ikan laut yang menjadi favorit bagi para penikmat ikan. Ikan ini biasanya di dapatkan oleh nelayan dengan cara di jaring, sero ataupun dengan pancing garong. Kenikmatan daging baronang selalu menjadi menu yang sering di sajikan oleh keluarga. Kadang ikan baronang kita jumpai di rumah makan atau restoran di kota-kota besar. 


Ikan baronang hidup di sekitar padang lamun, karang maupun di area laut berpasir. Bagi pencinta mancing teknik garonglah atau jangkar untuk mendapatkan ikan jenis ini. Ikan baronang dalam Bahasa inggrisnya bernama Rabbitfish dan Bahasa ilmiahnya bernama Siganus SP merupakan ikan herbivora yang memakan Rumput laut, lumut, ganggang maupun tumbuhan-tumbuhan laut lainnya , panjang ikan dewasa sekitar 20-40 cm. Ikan ini memiliki tubuh pipih dengan lebar sekitar 10-20 cm. Warnanya agak kecoklatan dan banyak variasi warna tergantung jenisnya. Sisiknya kecil dengan kulit serak jiga di pegang. Ikan baronang di kenal dengan duri yang berbisa, jika tertusuk duri ikan ini maka kita akan merasa kesakitan tetapi tidak berbahaya.

Ada banyak jenis ikan baronang, adapun jenis-jenisnya adalah baronang susu, baronang lingkis, baronang bintang, baronang lada, baronang angin, baronang batik, baronang kalung, baronang kunyit, baronang tompel.

Adapun Manfaat Ikan Baronang Bagi Kesehatan Jika DiKonsumsi Yakni sebagai berikut:

1. Kesehatan Mata

Ikan baronang mengandung Vitamin A, kita ketahui bahwa vitamin A sangat baik untuk kesehatan mata. Bila kita sering mengkonsumsi ikan baronang akan menjaga mata kita akan selalu tersuplay vitamin yang di butuhkan oleh mata.

2. Kesehatan tulang dan gigi

Mengkosumsi ikan baronang sangat baik untuk kesehatan tulang dan gigi karena kandungan kalsium dan fosfor dalam daging ikan baronang sangat tinggi. Kalsium dan fosfor merupakan mineral penyusun tulang dan gigi.

3. Mengandung Asam Amino (Omega 3)

Dalam daging ikan baronang sangat kaya akan omega 3  sehingga dengan mengonsumsi ikan ini bisa membuat kecerdasan pada anak maka sangat cocok di makan oleh ibu hamil dan anak-anak.  Kita ketahui bahwa omega 3 adalah salah satu protein untuk menyusun perkembangan otak pada janin dan anak.

4. Mengandung vitamin B

Vitamin lain dalam  tubuh ikan baronang yakni kandungan vitamin B, dengan demikian maka daging ikan ini bisa menambah hemoglobin atau eritrosit. Dengan rutin mengksumsi ikan baronang bisa menyuplai kebutuhan darah merah anda, apalagi bagi yang sudah mengalami luka dengan mengeluarkan banyak darah bisa dengan rutin mengkosnumsi ikan ini.

5. Menjaga Sistem Imun

Ikan Baronang mengandung banyak vitamin, dengan demikian jika sering mengkonsumsi ikan ini akan menambah kekebalan pada tubuh anda. Ikan ini juga bisa menjaga ari efek keracunan, maupun bakteri atau virus yang sewaktu-waktu menyerang tubuh.

Demikian Pembahasan tentang ikan baronang dan manfaatnya bagi kesehatan. Semoga pembahasan tentang ikan baronang ini bisa menambah khasana pengetahuan tentang jenis-jenis ikan laut beserta manfaatnya. 

Admin; Zamil Toyo, SKM

1 comment:

  1. Jarang sekali orang yang berdedikasi membuat konten-konten yang spesifik dan bermanfaat seperti di Blog ini. Di tunggu postingan-postingan berikutnya...

    ReplyDelete